Pusat Studi Teknologi Penginderaan FSTP Unhan RI Laksanakan Focus Group Discussion: Peran Teknologi Geospasial Dalam Menjaga Kedaulatan Negara Dari Darat, Laut, dan Udara

Bogor (01/08) – Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan Universitas Pertahanan Republik Indonesia Prof. Dr. Ir. Muhamad Asvial, M.Eng yang diwakili oleh Guru Besar FSTP Unhan RI sekaligus Dosen Teknologi Penginderaan FSTP Unhan RI Prof. Dr. Aris Poniman, membuka Focus Group Discussion (FGD) Pusat Studi Teknologi Penginderaan FSTP Unhan RI bertajuk “Peran Teknologi Geospasial dalam Menjaga Kedaulatan Negara dari Darat, Laut, dan Udara” FGD dilaksanakan di Ruang Serbaguna Gedung Auditorium lt. 2, Kampus Unhan RI Sentul, Bogor.

Dekan FSTP diwakili oleh Guru Besar FSTP Unhan RI meyampaikan, Teknologi penginderaan dalam bingkai geospasial memiliki peran strategis dalam menjaga kedaulatan NKRI dengan memberikan informasi akurat dan real-time tentang kondisi wilayah darat, laut, dan udara. Informasi ini krusial untuk deteksi ancaman, pemetaan wilayah strategis, dan operasi militer. Di Universitas Pertahanan RI, teknologi geospasial menginspirasi akademik dan melatih SDM yang siap menghadapi tantangan pertahanan dan keamanan. FGD ini fokus pada kesiapsiagaan SDM Unhan RI dalam memanfaatkan informasi geospasial untuk pertahanan negara. Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan Unhan RI mengucapkan terima kasih kepada para narasumber dan berharap FGD ini mendukung pengembangan peran teknologi geospasial untuk menjaga kedaulatan negara. Mahasiswa diharapkan kritis dan inovatif dalam memberikan kontribusi bagi pertahanan negara.

FGD ini menghadirkan dua narasumber yang ahli di bidangnya. Narasumber pertama adalah Direktur Pemetaan Rupabumi Wilayah Darat BIG, Dr. Ade Komara Mulyana, yang akan berbagi wawasan tentang peran penting pemetaan dan toponimi dalam pengelolaan dan pertahanan wilayah negara. Narasumber kedua adalah Kasubdit 54.3, Direktorat Intelijen Geospasial, Kedeputian Intelijen Teknologi BIN, Beral Fabiola S.T., M.M., yang akan membahas bagaimana intelijen geospasial dapat mendukung operasi pertahanan negara. Diskusi ini dipandu oleh Kolonel Laut (T) Imanuel Dindin, S.T., M.Eng., M.M., Ph.D., Dosen Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan UNHAN RI. Dengan latar belakang dan pengalaman yang luas, para narasumber akan memberikan pandangan mendalam dan praktis yang sangat berharga bagi para peserta FGD ini.

Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan diakhiri dengan penyerahan sertifikat oleh Guru Besar FSTP Unhan RI kepada narasumber dan moderator.

Leave a Comment

Your email address will not be published.

Scroll to Top
X