Monitoring dan Evaluasi Magang: Mahasiswa Tunjukkan Peningkatan Kompetensi dan Siap Hadapi Tantangan Industri pada Proyek Pembangunan Jembatan dan Jalan Elevated Kawasan Bank Indonesia di Karawang

Karawang, 12 September 2024 – Perwakilan dosen Program Studi Teknik Sipil Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan (FSTP), Universitas Pertahanan RI (Unhan RI), Muhammad Hamzah Fansuri, S.T., M.S., dan Fadhil Muhammad Nuryanto, S.T., M.T., melaksanakan kunjungan ke Proyek Pembangunan Jembatan dan Jalan Elevated Kawasan Bank Indonesia di Kabupaten Karawang yang dikerjakan oleh PT. Brantas Abipraya (Persero). Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap kegiatan magang mahasiswa yang tengah berlangsung di proyek tersebut.

Kunjungan ini diterima oleh pembimbing lapangan, Bapak Heri Prasetyo, serta beberapa mentor proyek, yaitu Bapak Arif Hartono, Bapak Riki Prianggara, dan Bapak Gun Gun Anggara, yang selama ini memberikan bimbingan kepada mahasiswa magang. Mahasiswa Teknik Sipil Unhan RI yang mengikuti program magang di proyek tersebut adalah Ivan Arfiansyah Putra dan Robbi Fi Ardhi.

Dalam kesempatan ini Bapak Hamzah menegaskan pentingnya kegiatan monev untuk memastikan bahwa mahasiswa dapat mencapai tujuan pembelajaran yang ditetapkan oleh program studi. “Kegiatan monev ini dilakukan untuk memantau implementasi magang di lapangan dan mengevaluasi kesesuaian kegiatan magang dengan capaian pembelajaran lulusan,” jelasnya. Ia juga menambahkan bahwa magang memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk menerapkan ilmu yang telah dipelajari di kelas secara langsung dalam dunia kerja yang sesungguhnya, sehingga relevansi dan manfaat dari pendidikan yang diberikan dapat dirasakan.

Bapak Fadhil, juga menekankan pentingnya pengalaman lapangan bagi mahasiswa Teknik Sipil. “Magang di industri sangat penting untuk memberikan pemahaman tentang permasalahan di lapangan dan bagaimana menemukan solusi yang tepat. Ini adalah kesempatan bagi mahasiswa untuk meningkatkan keterampilan dan pengalaman mereka,” ujarnya.

Bapak Heri, memberikan apresiasi kepada mahasiswa Teknik Sipil Unhan RI yang mengikuti magang. Ia menyatakan bahwa mahasiswa telah menunjukkan kinerja yang baik, baik dari segi hard-skill maupun soft-skill. “Mahasiswa Teknik Sipil Unhan RI menunjukkan kemampuan komunikasi yang efektif dan efisien selama magang, serta mampu memahami dan melaksanakan penjelasan yang diberikan, termasuk dalam tugas safety induction dengan pendampingan HSE,” ungkapnya.

Sebagai masukan untuk program studi, Bapak Heri menyarankan agar pemilihan lokasi magang di masa depan mempertimbangkan proyek dengan durasi pekerjaan yang lebih singkat namun melibatkan berbagai jenis pekerjaan konstruksi. Dengan demikian, mahasiswa dapat memperoleh pengalaman yang lebih luas dan mendalam dalam waktu yang terbatas, sehingga tujuan pembelajaran magang dapat tercapai secara maksimal. Kegiatan monev ini diharapkan dapat menjadi langkah penting dalam memastikan kualitas magang mahasiswa, sekaligus sebagai sarana memperbaiki dan mengoptimalkan magang di masa mendatang. Melalui magang ini, mahasiswa diharapkan dapat mengasah kemampuan engineering judgment, memahami dinamika lapangan, dan siap menghadapi tantangan nyata di dunia industri konstruksi.

Leave a Comment

Your email address will not be published.

Scroll to Top
X