Bogor (29/10) – Program Studi Informatika Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan Universitas Pertahanan RI melaksanakan Kuliah Pakar yang bertemakan “Kebijakan Pemerintah Terkait dengan Pengelolaan Data dan Informasi dalam Lingkup Cloud Computing pada Pertahanan Negara”. Kegiatan yang dibuka oleh Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan Unhan RI yang diwakili oleh bapak Brigadir Jenderal TNI Heri Abriyadi, S.E., M.Han selaku Wakil Dekan I Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan Unhan RI. Kegiatan ini dilaksanakan dan bertempat di Ruang Serbaguna Gedung Auditorium Kampus Unhan RI Sentul – Bogor.
Kuliah pakar ini dihadiri oleh Kepala Program Studi Sarjana Informatika FSTP Unhan RI bapak Kolonel Inf Adam Mardamsyah, M.Han, Kepala Program Studi Magister Rekayasa Pertahanan Siber FSTP Unhan RI bapak Kolonel Laut (E) Dr. H.A. Danang Rimbawa, S.Si., M.T., M.Tr.Opsla., CEH., CSBA., IPM., ASEAN Eng, Para Dosen Informatika FSTP Unhan RI, dan Para sivitas akademika FSTP Unhan RI.
Dalam sambutannya bapak Wadek I Bid. AK FSTP Unhan RI menyampaikan, bahwa dalam pengelolaan data dan informasi dalam lingkup pertahanan merupakan suatu hal yang penting seiring dengan perkembangan teknologi Cloud Computing ini. Para Kadet Mahasiswa diharapkan mampu memahami dan mendalami paparan Kuliah Pakar serta cara kerja dari Cloud Computing.
Kuliah Pakar ini menghadirkan 3 (tiga) Narasumber diantaranya:
- Hokky Situngkir selaku Dirjen APTIKA Kementerian Komunikasi dan Informatika RI
- Brigadir Jenderal TNI Rionardo selaku Kepala Pusat Data dan Informasi Kementerian Pertahanan RI
- Wanda Vernandhes, S.T., M.T. selaku Lead of Solution Architect Dept dari PT. Innovation Cloud Services (ICS Compute) Cloud Solution Architect
- Dan dimoderatori oleh bapak Jonson Manurung selaku Dosen Asisten Ahli Program Studi Informatika FSTP Unhan RI.
Tujuan dari kuliah pakar ini adalah untuk membahas cara kerja cloud computing untuk pertahanan negara. Dengan menghadirkan para ahli dan praktisi dari berbagai disiplin ilmu yang kompetitif dalam bidangnya, diharapkan Kadet Mahasiswa mampu memahami dan mengidentifikasi masalah-masalah yang ada di dunia pertahanan negara.